Kamis, 19 November 2009

Kegiatan Penjualan

Kegiatan Penjualan merupakan salah satu kegiatan penting dalam berwirausaha. Penjualan adalah kegiatan menyampaikan barang/jasa yang dihasilkan produsen kepada konsumen. Ataupun dapat pula peralihan hak milik/pakai dari si penjual kepada pembeli. Kegiatan penjualan menyangkut seni dan skill (keahlian) dalam menjual. Setiap orang tentunya harus memiliki kemampuan dalam menjual. Oleh karena kegiatan ini merupakan dasar dalam melakukan aktivitas bisnis ataupun pekerjaannya. Sehingga untuk mengasah kemampuan dalam menjual, setiap peserta (mahasiswa) yang mengambil mata kuliah Kewirausahaan, diwajibkan melakukan Kegiatan Penjualan, baik penjualan Barang ataupun Jasa. Kegiatan ini wajib dilaporkan secara tertulis, berupa: Apa yang dijual, Berapa Banyak terjual, Kapan penjualan dilakukan, Berapa Harga Beli (biaya produksi) dan harga Jual, dan keterangan lain yang diperlukan. Semakin besar keuntungan yang diperoleh, atau semakin banyak (sering) penjualan dilakukan, nilai semakin baik. Barang/Jasa yang dijual bisa apa saja yang penting HALAL. Bila kesulitan mencari barang yang ingin dijual bisa datang ke toko saya, atau kunjungi blog: gobisnis-kwu.blogspot.com. Bagi yang ingin komen or respon bisa ditulis nama dan nim-nya.

Rabu, 28 Oktober 2009

Mengembangkan semangat berwirausaha

Dalam kuliah Kewirausahaan, marilah kita kembangkan semangat dalam berwirausaha. Kita tingkatkan kemampuan kita dalam melihat peluang-peluang usaha yang bermunculan disekitar kita. Kita tinggalkan pikiran untuk menjadi bagian dari masalah, mari kita bersama mengatasi masalah negeri kita ini, yang antara lain berupa : Pengangguran.

Minggu, 19 April 2009

Kuliah Umum Kewirausahaan

Tanggal 18 April 2009 kemarin, telah dilaksanakan kuliah umum kewirausahaan, yang mengambil tema "Inkubasi bisnis baru bidang IT". Tujuannya adalah untuk memperkenalkan kepada mahasiswa mengenai peluang usaha di bidang IT, dengan menghadirkan bapak Andi Suryanto, yang merupakan praktisi bisnis online. Bisnis online (toko online) merupakan salah satu bisnis di bidang IT yang cukup menarik, hal ini dikarenakan kita dapat mulai berwirausaha sendiri, tanpa modal yang besar, tanpa harus menyediakan barang sendiri (bisa pinjam), tanpa waktu yang terlalu banyak, bisa dilakukan dimana saja dan bisa melintasi daerah, wilayah bahkan antar negara. So tdk ada salahnya kita mulai mencoba dan merintis usaha dibidang IT ini, yaitu Toko Online. Selamat Mencoba, Semoga Sukses!

Senin, 09 Februari 2009

PENGUMUMAN!

Pemberitahuan: Bagi yang mengambil mata kuliah Kewirausahaan dengan saya, bahwa ujian akhir semester gasal 2008/2009 telah diperoleh nilainya melalui presentasi proposal bisnis/usaha. Anda hanya perlu datang sesuai jadwal ujian untuk mengisi daftar hadir (tanda tangan) saja. Bagi yang tidak mengikuti kegiatan presentasi proposal bisnis, maka dipersilahkan untuk mengambil kembali mata kuliah yang sama pada kesempatan berikutnya. Terimakasih. BTW Ada yang tertarik dgn bisnis jual-beli & servis komputer? kebetulan saya kemarin ditawari tempat untuk diisi dengan bisnis komputer. Silahkan kirim komen or email ke saya, untuk info lebih lanjut.

Rabu, 14 Januari 2009

Kuliah KWU libur sementara

Mohon maaf, karena ada acara penting di luar kota, sehingga kuliah Kewirausahaan untuk edisi Kamis Malam dan Sabtu Pagi diliburkan untuk sementara. Bagi yang sudah menyiapkan proposal bisnisnya, dapat segera dikirimkan copy filenya via e-mail ke bambangsn08@gmail.com (baca: bambangsn nol delapan). Maksimal diterima hari Sabtu pagi, untuk bisa dipresentasikan pada pertemuan minggu berikutnya. Bagi yang mengumpulkan setelah hari sabtu, tanggal 17 Januari 2009, maka presentasi kelompoknya tidak diprioritaskan. Sedangkan penilaian yang utama adalah dari hasil presentasi kelompok. Demikian pemberitahuan saya, harap maklum. Terima kasih.

Kamis, 08 Januari 2009

Ayo buat Proposal Usaha

Kita bisa mulai berwirausaha, dengan lebih dulu menyiapkan suatu proposal bisnis (usaha). Setidaknya, suatu proposal bisnis berisi tentang hal-hal berikut :
  1. Latar belakang pemilihan usaha.
  2. Keterangan Tempat usaha, waktu operasional usaha, dan aspek pengelola usaha.
  3. Aspek Permodalan, meliputi: Berapa modal investasi awal yang dibutuhkan, berapa besar perkiraan pengeluaran dan target pemasukkan per bulan, perkiraan modal kembali dalam berapa bulan.
  4. Aspek Pemasaran, meliputi: Target pasar (konsumen) yang dituju, bagaimana promosi yang akan dilakukan untuk menarik konsumen.
  5. Keuntungan bagi investor, berapa lama modal investor kembali, berapa besar bagi hasil yang akan diterima investor.

Poin-poin tersebut diatas, diperinci lebih detail lagi agar lebih menarik dan realistis untuk dijalankan. Setelah dituliskan secara lengkap dan rinci,kita harus dapat menjual ide bisnis kita ini dengan baik pula,dengan mempresentasikannya dengan penuh percaya diri (FULL PD/PD Abis).Sehingga orang lain tertarik.

Selamat Tahun Baru

Masih dalam suasana Tahun Baru, saya mengucapkan Selamat Tahun Baru 1 Muharram 1430 Hijriah dan 1 Januari 2009. Semoga di tahun yang baru ini, kita mendapati segalanya lebih baik lagi, suasana yang lebih baru, semangat yang baru pula, untuk menjalani hidup ini lebih baik lagi. Begitu pula semangat untuk memulai usaha baru. Selamat dan Sukses!